Blogger Berbagi Info Resep Masakan, Makanan, Minuman, Ramalan Bintang Zodiak Terkini, Info Jadwal Film XXI Bioskop, Tips Dekorasi Rumah Minimalis, Tips Android

Konsep Desain Denah Rumah Minimalis Type 36

Dari konsep desain denah rumah mimimalis type 36 semua orang pasti langsung menyimpulkan bahwa tipe rumah ini memiliki keterbatasan dari sektor ukuran. Banyak alasan mengapa orang lebih memilih rumah tipe 36, ada yang berpendapat rumah ini cenderung lebih praktis dan mudah perawatannya,namun banyak juga yang mengatakan alasan keterbatasan dana sehingga untuk memperoleh hunian yang layak, rumah kategori sederhana ini dianggap solusi paling tepat. Apapun itu, rumah tetaplah rumah, tempat dimana orang berteduh sekaligus merupakan istana kecil tempat seluruh anggota keluarga berkumpul. Jadi untuk membuat rumah sederhana ini terlihat nyaman dan menyenangkan memang dibutuhkan ide inovatif supaya luas rumah yang sangat terbatas dapat dimanfaatkan seefisien mungkin.

Luas bangunan rumah tipe 36 kurang lebih hanya 36 m2. Mungkin kita sering melihat rumah yang disedikan KPR dengan tipe 36/65, tipe 36/70, tipe 36/75, dan sebagainya. Dari keterangan tersebut dapat kita simpulkan bahwa angka 36 menunjukkan luas bangunan, sementara angka 65, 70, 75 menunjukkan luas lahan dimana bangunan berdiri dalam satuan meter persegi. Tentu saja luas lahan yang disediakan sangat mempengaruhi harga jualnya. Dengan kata lain, semakin luas lahannya semakin mahal pula harganya.

Membuat konsep desain denah rumah minimalis type 36 menjadi kesulitan tersendiri saat harus membagi luas rumah menjadi lebih dari satu ruangan, misalnya kamar tidur, ruang keluarga, ruang tamu, dapur, dan kamar mandi. Dengan luas yang hanya 36 m2 tentu cukup sulit untuk menentukan luas ruangan-ruangan tersebut pada ukuran yang ideal.

Cara Desain Rumah Type 36

Untuk desain rumah type 36 harus disesuaikan dengan denah agar masing-masing ruangan mendapat ukuran yang proporsional, salah satunya dengan menyatukan ruang tamu dan ruang keluarga. Kedua ruang tersebut sebaiknya diberi pembatas gorden, bukan tembok. Sekat dari tembok hanya akan membuat kedua ruangan semakin kelihatan sempit. Untuk memberi kesan luas, plafon dari kedua ruangan ini bisa dibuat sedikit lebih tinggi. Ukuran rumah yang sempit umumnya mudah timbul hawa panas. Untuk menyiasati hal tersebut sebaiknya dinding ruangan dibuat dari jenis semen mortar. Semen jenis ini biasanya mampu memberi efek dingin pada ruangan.

Wallpaper kadang juga dibutuhkan sebagai pemanis ruangan. Untuk ruangan kecil sebaiknya menghindari wallpaper yang terlalu banyak detail. Wallpaper cukup berupa lukisan berukuran sedang kemudian diaplikasikan pada dinding yang diberi polesan warna soft sehingga ruangan terlihat lebih lega. Furnitur seperti meja, kursi, atau sofa pada ruang tamu juga harus disesuaikan dengan luas ruangan. Jika memang ruangannya sempit sebaiknya tidak menempatkan furnitur ukuran besar. Untuk rumah tipe 36, meja ruang tamu berukuran 60 x 40 x 30 cm rasanya sudah cukup ideal.

Desain lantai juga termasuk dalam konsep desain denah rumah minimalis type 36. Untuk lantai ruang tamu, ruang keluarga, dapur, dan kamar tidur sebaiknya tidak menggunakan keramik yang terlalu banyak motif. Khusus untuk kamar mandi lebih tepat menggunakan keramik yang memiliki permukaan sedikit kasar supaya lantai tidak licin atau ditumbuhi lumut.

Baca juga mengenai informasi interior rumah minimalis dari kami untuk anda dan jangan lewatkan pula untuk membaca Desain Denah Rumah Minimalis Type 70 dan Denah Rumah Minimalis


Bagikan ya: Facebook Twitter Google+

Konsep Desain Denah Rumah Minimalis Type 36

Posted by Mandy Bulles, Published at 1:31 PM.

Comments Facebook :

No comments:

Post a Comment